Rabu, 05 Desember 2018

Cagar Alam Kersik Luwai


Cagar Alam Kersik Luwai

                                       Sumber foto: bksdakaltim.go.id

Cagar Alam Kersik Luwai merupakan kawasan konservasi tanaman anggrek Hitam (Coelogyne Pandurata). Tanaman anggrek sangat dilindungi karena tanaman-tanaman anggrek makin langka sehingga tanaman tersebut dikategorikan tanaman yang terancam punah. Anggrek hitam bukan hanya jenis satu-satu yang terdapat di cagar alam ini, namun terdapat jenis anggrek lainnya, seperti: Erya vania, Erya florida, Coelogyne rocus Roini dan Bulpophylum mututina.

Cagar alam ini tidak hanya terdapat anggrek saja, namun ada tanaman lainnya yaitu kantung semar. Kantung semar merupakan tanaman yang berbentuk kantun, dan memuat suatu cairan yang dapat memikat suatu serangga. Serangga tersebut memasuki kantung semar dan menjadi santapan bagi tanaman tersebut.

Sebagian besar dari kontur tanah dari cagar alam tersebut berupa hamparan pasir putih. Luas areal dari cagar alam ini sebesar 5.000 ha. Cagar alam ini pula memiliki suatu menara pemantau dan bisa dinaiki oleh para wisatawan. Selain dari menara pemantau, terdapat pula suatu ruang informasi serta fasilitas kebutuhan untuk wisatawan yang datang. (HYP)

    Choose :
  • OR
  • To comment
Tidak ada komentar:
Write komentar